Kesehatan merupakan aset paling penting dalam kehidupan, sehingga harus selalu dijaga. Caranya yakni dengan mengkonsumsi makanan bergizi serta olahraga secara teratur. SehatQ.com dapat Anda jadikan rujukan untuk mengetahui bagaimana langkah tepat untuk menjaga imunitas.
Dokter Spesialis yang Ada di SehatQ.com
SehatQ.com merupakan salah satu website yang memberikan layana kesehatan bagi masyarakat yang bisa diakses secara gratis maupun berbayar. Jika ingin konsultasi bisa Anda lakukan dengan mudah dan bebas memilih dokter sesuai kebutuhan, berikut beberapa diantaranya:
- Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Profesi ini berhubungan dengan pencegahan, diagnosis, dan pengobatan penyakit dewasa. Dokter penyakit dalam sendiri harus melalui investigasi khusus saat akan mendiagnosis pasiennya, untuk itu perlu ketelitian dan keahlian khusus untuk meminimalisir kesalahan agar bisa ditangani dengan tepat.
Masa pendidikan dokter spesialis tersebut cenderung lebih lama yakni sekitar 4-5 tahun dengan gelar SpPD. Setiap negara memiliki kebijakan yang cenderung berbeda, saat ini kebutuhan bidang tersebut sangat banyak karena penyakit dalam perlu penanganan lebih.
- Dokter Bedah Anak
Dokter bedah anak tentu berbeda dengan jenis umum. Orang yang menekuni bidang tersebut memerlukan pendidikan lebih jauh serta mengikuti pelatihan pediatrik khusus. Prosedur ini dapat dilakukan jika terjadi gangguan kesehatan misalnya tumor, operasi pemisahan bayi kembar siam, dan sebagainya.
Standar internasional seorang dokter bedah anak minimal harus menyelesaikan 4 tahun pendidikan, dilanjutkan 5 tahun bedah umum, ditambah minimal 2 tahun pediatri. Profesi ini bertanggung jawab untuk merawat mulai dari tahap baru lahir sampai remaja akhir.
- Dokter bedah Plastik
Beberapa waktu terakhir trend yang airnya berasal dari Korea Selatan tersebut mulai masuk ke Indonesia dan banyak digunakan berbagai keperluan. Biasanya berkaitan dengan kesehatan maupun kecantikan, misalnya merubah hidung atau bagian tubuh lainnya agar lebih baik.
Bagi Anda yang ingin melakukannya bisa menghubungi Tanya Dokter untuk memastikan tindakan tersebut aman. Bedah plastik sendiri melibatkan rekonstruksi, pemulihan kondisi, atau perubahan tubuh manusia. Kegiatan ini memiliki tujuan meningkatkan fungsi atau merubah bentuk lebih baik dari semula.
- Dokter Psikolog
Psikologi merupakan ilmu yang berkaitan dengan ahli syaraf, perasaan, fenomena sadar dan tidak sadar, dan perilaku mencakup semua sifat yang muncul dari otak secara alami maupun dorongan dari faktor eksternal. Psikolog merupakan orang menangani gangguan tingkah laku dan kesehatan mental.
Pekerjaan ini melibatkan individu, kelompok, industri, organisasi, pemerintahan, dan keluarga. Psikologi sendiri terbagi menjadi 9 yakni psikologi kerja, klinis, kognitif, pengembangan, evolusioner, forensik, kesehatan, neuropsikologi, dan sosial. Setiap jenisnya memiliki fungsi penting masing-masing.
- Dokter Kandungan
Dokter kandungan merupakan salah satu spesialis yang paling dicari oleh kaum wanita terutama ibu hamil. Hal ini dilakukan untuk mengecek keadaan janin di dalam kandungan agar dapat tercukupi kebutuhan gizi dengan baik atau agar dapat terlahir normal.
Dokter kandungan sendiri terbagi menjadi dua, pertama adalah sub spesialis (kebidanan) mencakup kehamilan, persalinan serta periode postpartum. Selanjutnya yang kedua ginekologi meliputi kesehatan sistem reproduksi wanita mulai dari ovarium, uterus, dan payudara. Spesialis tersebut biasa disingkat dengan OB-GYN atau OB / GYN.
SehatQ.com dapat Anda jadikan rujukan untuk menanyakan berbagai hal terkait masalah kesehatan. Aksesnya cukup mudah yakni menggunakan platform online, terdapat banyak dokter baik umum maupun spesialis yang siap mendengarkan konsultasi dari pasien dan tentunya kerahasiaan terjamin.