cara bayar pajak motor online

Cara bayar Pajak Motor Online Lewat Aplikasi Salmonas

Pajak motor adalah sesuatu yang harus dibayar oleh pemilik kendaraan setiap satu tahun sekali. Dulu prosesnya harus dilakukan dengan mendatangi kantor samsat kabupaten. Namun seiring dengan berkembangnya teknologi ada cara bayar pajak motor online.

Syarat Pembayaran Pajak Online

Seiring waktu cara konvensional telah beralih ke yang lebih praktis yakni secara online. Dengan begitu, masyarakat tidak perlu mengantri berjam-jam yang tentunya memakan banyak waktu. Selain mudah, cara ini juga menghindarkan pemilik telat membayar pajak.

Kendati demikian tetap ada syarat yang harus dipenuhi, diantaranya:

  • BPKB, KTP dan STNK (berkas asli dan fotocopy masing-masing satu lembar)
  • Kendaraan terdaftar di wilayah hukum Kepolisian Daerah
  • Memiliki e-KTP dan rekening bank yang bermitra dengan Badan Pajak dan Retribusi Daerah

Sebelum melakukan cara bayar pajak motor online, pastikan STNK kendaraan tersebut telah atas nama Anda. Jika tidak, maka cara ini tidak dapat dilakukan dan harus lakukan balik nama terlebih dahulu

Cara Membayar Pajak Motor Online di Seluruh Indonesia

Pembayaran pajak online bisa dilakukan secara online menggunakan aplikasi Samsat Online Nasional. Aplikasi ini dapat diakses oleh siapa saja. Tidak hanya bayar pajak, tapi juga hal-hal yang berkenaan dengan proses penyuratan kendaraan.

  • Unduh aplikasi Salmonas (Samsat Online Nasional)
  • Buka aplikasi di android Anda
  • Pada halaman pertama platform pengguna harus menginput beberapa data diantaranya NIK, nomor polisi, serta 5 digit nomor rangka kendaraan.
  • Klik Lanjutkan untuk menuju proses selanjutnya
  • Data mengenai kendaraan yang telah diinput sebelumnya akan ditemukan langsung. Apabila pengisian benar, maka akan muncul jumlah perpajakan yang harus dibayarkan
  • Untuk proses pembayaran sendiri harus menggunakan kode bayar yang muncul pada aplikasi. Kode tersebut hanya berlaku selama dua jam. Jika telat, maka harus memasukkan data dari awal lagi.
  • Lakukan pembayaran melalui rekening yang bermitra dengan aplikasi tersebut
  • Pembayaran yang terselesaikan secara otomatis memunculkan e-TBPKB

Itu dia cara bayar pajak motor online dengan aplikasi Salmonas. Apabila Anda tinggal di daerah Jawa Barat bisa langsung menggunakan Sambara yang pembayarannya melalui ATM maupun e-commerce.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *